Friday, September 23, 2011

Kongres PSSI 9 Juli 2011 di Solo

Kongres PSSI 9 Juli 2011 di Solo.
Setelah sebelumnya Komite Normalisasi menetapkan jadwal pelaksanaan Kongres PSSI akan jatuh pada tanggal 30 Juni, kali ini KN meralat waktu pelaksanaan Kongres PSSI menjadi tanggal 9 Juli 2011 di Solo, Jawa Tengah. Hal ini dilakukan setelah mendapat arahan dari PSSI yang mendapat masukan dari AFC. Adapun agenda acara Kongres PSSI 2011 adalah pemilihan ketua umum PSSI, wakil ketua umum PSSI, dan anggota Komite Eksekutif PSSI periode 2011-2015.

Terpilihnya Solo sebagai kota pelaksana bukan tanpa alasan. Selain karena berada "di tengah-tengah" sehingga mudah dijangkau oleh seluruh peserta Kongres, kota ini juga memiliki nilai historis atau sejarah tentang sepak bola Indonesia. Solo juga menjadi salah satu basis suporter fanatik sepakbola di Indonesia seperti Jakarta, Palembang, Surabaya, Malang, Makassar, Yogyakarta dan Bandung.
Kongres PSSI 9 Juli 2011 di SoloSeperti yang sudah kita ketahui bersama kongres PSSI sebelumnya di Hotel Sultan Jakarta, berakhir "deadlock" setelah ketua komite normalisasi, Agum Gumelar menghentikan sidang yang baginya sudah tidak kondusif lagi akibat dari kengototan tim 78 yang ingin tetap mengusung pasangan George Toisuta dan Arifin Panigoro dalam bursa calon Ketua PSSI periode 2011-2015.

Kita doakan saja semoga Kongres PSSI 9 Juli 2011 bisa berlangsung aman dan mampu menghasilkan keputusan-keputusan demi kemajuan sepakbola tanah air. Mari bersatu padu kita sukseskan KONGRES PSSI 2011. Jaya terus sepakbola Indonesia.

View the original article here